Tak
ada rotan, akar pun berguna. Pepatah ini tampaknya dipakai oleh petani
Inggris dengan menggunakan pengering rambut alias hairdryer untuk
menolong bayi domba dan membuatnya tetap hangat. West Lodge Farm Park
avideo bayi anak dombar berumur satu setengah hari yang dikeringkan
dengan pengering rambut setelah terjatuh ke dalam tempat minum induknya.
Ed
si petani, menemukan bayi domba itu pada pagi hari dan nyaris mati
kedinginan di dalam tempat minum induknya. Ed kemudian membawa bayi
domba itu ke rumahnya dan menghangatkan sekaligus mengeringkan bayi
domba tersebut untuk menyelamatkan nyawanya. Dimuat laman UPI, dalam
video terlihat si bayi domba tersebut lemas saat dikeringkan.
Setelah
dikeringkan beberapa saat, bayi domba pun mampu bangkit mengangkat
tubuhnya. Barangkali ia sadar mulai merasakan kehidupan barunya setelah
semalaman terendam di air yang sangat dingin. " Lihat dia sehat kembali
dan siap untuk bertemu induknya, " kata Ed sebagaimana tertulis di
status West Lodge Farm Park.
UPI / JOY.
0 komentar