ON LINE

Followers

TANGAN LEO TERJEPIT MESIN OTOMATIS.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Senin, 13 Juni 2016

Hati-hati menjaga anak. Jika lepas dari pengawasan, bisa-bisa dia mendapat celaka. Itulah yang dialami Leo ( 14 ), yang sedang berlibur bersama keluarganya di Melbourne, Australia. BBC melaporkan, Leo yanb berasal dari wilayah terpencil di Australia utara tersebut harus tertahan enam jam karena tangannya terjepit mesin penjual otomatis ( vending machine ) yang belum pernah dia lihat sebelumnya.

Leo melihat mesin tersebut di lobi hotel tempat keluarganya menginap. Dilaporkan bahwa bocah lelaki tersebut kemudian tertarik untuk mengambil sebungkus biskuit dari dalam mesin itu dengan menjulurkan tangannya ke dalam mesin. Naas bagi Leo, saat tangannya masuk ke dalam mesin, mesin bekerja otomatis dan menahan tangan Leo.

Petugas layanan darurat terpaksa menggunakan mesin gerinda untuk membuka mulut mesin yang menjepit tangan Leo. Untuk mengurangi kebisingan, petugas memasang headset ke kuping Leo, sementara ayahnya, Aan Shorhouse memberinya boneka agar tetap tenang tidak menangis terus.
Petugas layanan darurat terpaksa menggunakan mesin gerinda untuk membuka mulut mesin yang menjepit tangan Leo. Untuk mengurangi kebisingan, petugas memasang headset ke kuping Leo, sementara ayahnya, Aan Shorhouse memberinya boneka agar tetap tenang tidak menangis terus. Foto by : BBC Com
Petugas layanan darurat membuka mesin otomatis di saat Leo mengaduh kesakitan karena tangannya terjepit mulut mesin. Agar tak terus menangis, tangan Leo pun dibius.
Petugas layanan darurat membuka mesin otomatis di saat Leo mengaduh kesakitan karena tangannya terjepit mulut mesin. Agar tak terus menangis, tangan Leo pun dibius. Foto by : BBC Com
Ayah Leo, Aaron Shorthouse, mengatakan, itu adalah kali pertama sang bocah melihat mesin penjual makanan otomatis. setelah terbebas dari mesin itu, Leo terlihat tak terluka, tetapi tetap dibawa ke Royal Children Hospital untuk menjalani pemeriksaan.
Ayah Leo, Aaron Shorthouse, mengatakan, itu adalah kali pertama sang bocah melihat mesin penjual makanan otomatis. Setelah terbebas dari mesin itu, Leo terlihat tak terluka, tetapi tetap dibawa ke Royal Children Hospital untuk menjalani pemeriksaan. Foto by : BBC Com
Leo meringis kesakitan, sebab mesin tersebut dilengkapi sistem anti pencuri. Mesin mengira tangan Leo hendak mengambil biskuit, maka tangannya terjepit. Pertolongan diberikan petugas layanan darurat dengan membius tangan Leo.

Petugas lalu membuka mesin tersebut dan tangan Leo pun terbebas dari cengkeraman jepitan mesin penjual otomatis tersebut. Leo kemudian dilarikan ke rumah sakit anak-anak Royal. Ayah Leo, Aan Shorthouse, mengatakan, kejadian itu merupakan pengalaman yang buruk.

" Kami tinggal di Arnhem Land, di wilayah utara. Saya pikir Leo belum pernah melihat mesin seperti itu sebelumnya. Jadi, ketika dia melihat Oreo, segala sesuatu dia ingin mengambilnya, " kata Shorthous.

BBC / LOK.

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.