ON LINE

Followers

YINGLUCK MENANG PEMILU THAILAND, BURSA SAHAM NAIK.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Rabu, 13 Juli 2011

Pasar saham Thailand merangkak naik menyusul kemenangan partai Puea dalam pemilihan umum negeri itu, Minggu ( 3/07 ). Namun para pialang mengungkapkan bahwa para investor masih meragukan stabilitas politik pemerintahan baru nanti. Pasar saham Thailand Senin ( 4/07 ) dibuka dengan 3 koma 5 persen akibat kekalahan partai yang berkuasa melawan partai PUEA.



Partai PUEA berhasil mengusung adik mantan perdana menteri Thaksin Shinawatra, Yingluck Shinawatra untuk menjadi perdana menteri wanita pertama dalam sejarah pemerintahan Thailand. Keberhasilan Yingluck berimbas positif bagi pasar saham negeri itu. Kendati demikian, melonjaknya bursa saham belum sepenuhnya meyakinkan para investor atau penanam saham membuka investasi di negeri Gajah Putih.



Para pialang mengatakan, para investor masih meragukan stabilitas politik pemerintahan baru negeri Gajah Putih nantinya. Pada sesi perdagangan Senin siang kemaren, index saham Set melonjak hingga 4 koma 1 persen, merupakan lonjakan tertinggi sejak 13 Maret lalu. Pemerintahan baru Perdana Menteri Yingluck diharapkan akan mendorong kenaikan saham SC Asset Corp hingga 16 persen atau yang tertinggi dalam tujuh tahun terakhir.



SC Asset merupakan aset properti keluarga Shinawatra. Perusahaan tersebut dipimpin Yingluck hingga partai PUEA memilihnya maju dalam kampanye pemilu. Kendati Yingluck sudah mundur dari perusahaan, saham tersebut masih mengundang minat para investor untuk menamkan modalnya di negeri itu. Jika tidak ada perubahan lagi dari hasil penghitungan suara sementara pemilu Thailand, Yingluck Shinawatra ( 44 ) dipastikan akan memimpin negeri Gajah Putih sebagai perdana menteri wanita pertama Kerajaan Thailand.



Saat memimpin negeri itu kelak, ia berjanji akan membuktikan bahwa dia mampu memimpin Thailand sebagai perdana menteri. Ia juga akan membangun koalisi dengan partai-partai yang lebih kecil untuk menyusun pemerintahan bersama. Yingluck mengungkapkan hal itu seusai menerima kabar bahwa kubu Perdana Menteri Abhisit Vejjajiva mengakui kalah dalam pemilu yang diadakan hari Minggu ( 3/07 ).



Walau begitu Yincluck tetap belum mau menyatakan kemenangannya dan masih menunggu hasil akhir penghitungan suara secara resmi. Pernyataan itu ia sampaikan sekitar lima jam setelah proses pemungutan suara selesai pukul 15.00 di kantor pusat Partai Puea Thai di Bangkok. Dalam jumpa pers dengan wartawan di markas partai Puea Thai di Bangkok, Yingluck Shinawatra mengucapkan salam tradisional dengan mengatupkan kedua belah telapak tangannya di depan dada.


Yingluck Shinawatra calon Perdana Menteri Thailand saat jumpa pers di markas Partai PUEA, Minggu ( 3/07 ). Foto : Sofyan Hendra/Jawa Pos


Yingluck sebagai perempuan pengusaha muda yang cantik dan fotogenik, terlihat lebih natural dalam menyapa dan berkomunikasi kepada rakyat jelata dibanding saingan utamanya, PM Abhisit Vejjajiva. Adik bungsu Thaksin ini memanfaatkan daya pikat yang tidak dimiliki kakaknya. Dalam politik Thailand ia memanfaatkan karisma femininnya untuk meraih simpati rakyat Thailand.



Dalam kampanye ia tidak menjelek-jelekkan lawannya dalam kampanye. Ia justru berulang kali menegaskan tidak akan membalas dendam apabila kelak berkuasa sebagai Perdana Menteri Thailand. " Saya akan memanfaatkan sifat feminin saya untuk bekerja sepenuhnya bagi negeri Thailand, " ujar Yingluck dalam rapat partai Phuea Thai di Bangkok beberapa waktu lalu.



Sumber : Reuters/AP/Thailand in Stock Market after General Election.

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.