ON LINE

Followers

PERNIKAHAN KATE MIDDLETON DENGAN WILLIAM.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Minggu, 01 Mei 2011

Jumat 29 April 2011 merupakan hari bahagia bagi pasangan pengantin Pangeran William dengan Kate Middleton yang melangsungkan pernikahan melalui pemberkatan nikah di Gereja Westminster Abbey London. Masyarakat dunia yang menyaksikan upacara pemberkatan nikah lewat televisi merasa lega bahwa Puteri Cinderela julukan dari Kate Middleton akhirnya menjadi isteri dari Sang Pangeran William. Ucapan selamat menempuh hidup baru dikirimkan untuk pasangan pengantin bermunculan di media. Ada yang menggunakan media konvensional juga media modern lewat internet.



Salah satunya datang dari Van Rompuy yang menulis di akun twitternya. " Selamat menempuh hidup baru untuk Pangeran William dan Kate Middleton," katanya. Dia juga mengutip karya Shakespeare, " Bolehkan aku membandingkan cintamu dengan sebuah hari di musim semi ini?" Van Rompuy adalah penggila internet dan memanfaatkan moment bahagia ini dengan mengucapkan selamat kepada pasangan pengantin lewat akun twitternya.



Selain itu cara mengirim ucapan selamat dengan cara konvensional juga dilakukan oleh Dalai Lama. " Saya sudah berkirim surat ke mereka, sekaligus mengekspresikan ucapan selamat saya. Semoga pernikahan mereka bahagia selalu, " ujar biksu berusia 75 tahun ini. Warga Australia seperti Jane Lampe juga mengucapkan selamat atas pernikahan ini yang dia saksikan lewat siaran televisi. Detik-detik pengucapan sumpah sehidup semati bagi kedua pasangan ini membuat Jane Lampe menitikkan air mata. Dia berharap Pangeran William dan Kate Middleton dapat membina hubungan rumah tangga dengan baik, langgeng sampai maut memisahkan salah satu di antara keduanya.



Detail dari jalannya upacara pernikahan ini bagaikan cerita dongeng dalam ceritera komik. Kemegahan dan kebesaran Kerajaan Inggris tampil kembali dalam prosesi pernikahan agung ini. Semua orang menggelu-elukan iringan calon pengantin pria saat William ditemani adiknya, Pangeran Harry dengan mengendarai mobil Bently meluncur menuju Gereja Westminter Abbey. Mobil Bently yang dirancang dengan tempat duduk cukup lebar mempunyai panjang 6,22 meter lebih panjang 1,3 meter dibandingkan ukuran biasa.


Kate di dalam mobil menuju Westminster Abbey bersama ayahnya, Michael Middleton.

Mempelai wanita, Kate Middleton tiba dengan mobil Rolls-Royce kerajaan didampingi ayahnya, Michael Middleton di Westminster Abbey, London.

Di luar Westminster Abbey, puluhan ribu warga, termasuk turis asing penyambut perkawinan Pangeran William-Kate Middleton telah memadati kawasan di Jumat pagi.

Sejumlah warga London sudah berada di sekitar Westminster Abbey sejak pagi sesuai anjuran pemerintah kota London karena semakin dekat acara semakin padat stasiun kereta maupun jalanan. Foto Liston Siregar


Tak kalah menariknya ketika iringan calon pengantin puteri akan keluar dari Hotel Goring tempat keluarga besar Kate Middleton menginap. Begitu calon pengantin puteri muncul dari pintu hotel, masa sudah berteriak histeris. Semua bertepuk tangan, melambaikan tangan untuk Kate. Kate Middleton pun membalas lambaian tangan masa dari balik kaca mobil. Dari Goring Hotel, Kate ditemani ayahnya naik Rolls-Royce Phantom VI berwarna marun menuju Westminster Abbey. Mobil ini dipersembahkan oleh Masyarakat Produsen dan Pedagang Motor kepada Ratu tahun 1978 ketika merayakan pesta perak penobatannya.



Di dalam gereja kedua sejoli berjalan menuju altar diiringi lagu " I was Glad " karya Sir Charles Hubert Hasting Parry. Saudara Kate , James Middleton membacakan dari kitab Injil Romawi, pasal 12: 1-2, 9-18. Alunan musik klasik sentuhan Elgar, Britten dan Vaughan Williams menyemarakkan perayaan di samping lantunan himne " Jerusalem " dan " Greensleeves " dengan nuansa melodi Inggris. Detik-detik sahnya pernikahan bagi pasangan William dan Kate dimulai saat Uskup Agung Canterbury Rowan William mengucapkan, " Saya nyatakan mereka menjadi suami dan istri."



Mengenakan gaun penganti dari bahan satin putih gading, dan tiara, Kate Middleton berjanji untuk ''mencintai, mendampingi, menghormati'' William, 28 tahun. Seperti Putri Diana, Kate yang saat ini berusia 29 tahun tidak menyertakan kata '' mematuhi '' suaminya dalam sumpah perkawinannya. Dia kini mengenakan cincin kawin yang terbuat dari bahan emas dari Wales, sedangkan suaminya, Pangeran William telah memutuskan untuk tidak mengenakan cincin kawinnya. Mereka kemudian menandatangani akte perkawinan hanya disaksikan anggota keluarga langsung kedua mempelai.


Kate tertawa diantar ayahnya menuju altar untuk acara pemberkatan nikah. Pangeran William tersenyum melirik calon istrinya.

Pasutri baru kerajaan Inggris, Pangeran William dan Kate Middleton meninggalkan Westminster Abbey Jumat siang (29/4) setelah pemberkatan pernikahan.

Sementara itu tamu dari kalangan diplomatik, bangsawan, perwira militer dan pejabat tinggi berbincang-bincang sambil menunggu kedatangan mempelai kerajaan dan juga Ratu Elizabeth II pulang dari Westminster Abbey.


Pemberkatan nikah berlangsung khidmad juga disaksikan oleh Ratu Inggris Elizabeth II dan suaminya, keluarga besar, para bangsawan dunia dan tamu super VIP dunia. Adapun cincin perkawinan yang diberikan Pangeran William kepada Kate terbuat dari emas Welsh. Pegawai kerajaan mengatakan, " Cincin ini dibuat Wartski, perusahaan yang didirikan di Wales pada tahun 1865," ujarnya.



Emas Welsh sudah digunakan sebagai bahan cincin anggota kerajaan sejak 1923. Ratu Elizabeth dan Puteri Diana juga menggunakan cincin dari bahan emas yang sama dari tambang Clogau. Legiun Kerajaan Inggris memberi sejumlah kecil emas Welsh kepada Ratu Elizabeth pada tahun 1980 - an sebagai bahan baku cincin kawin. Emas itu akhirnya diberikan Ratu Elizabeth kepada cucunya Pangeran William setelah mereka bertunangan, Novemper tahun lalu.


Pasangan pengantin Pangeran William dan Kate Middleton dengan keluarga besar di Istana Buckingham.


Demikian pula dari pihak keluarga Kate Middleton pun memberi sesuatu untuk hari bahagia perkawianan ini. Anting-anting yang dikenakan Kate yang dibuatkan Robinson Pelham merupakan lambang inspirasi keluarga Middleton. Anting ini berbentuk buah pir dengan berlian di tengahnya. Orangtua Middleton, Carole dan Michael memberikan anting itu sebagai hadiah kepada puteri mereka Kate.



Tentu saja banyak pernak pernik perhiasan pengantin wanita yang harus dikenakan Kate di hari bahagia ini. Kate Middleton tidak harus membeli semua perhiasan yang dikenakannya. Salah satu yang dikenakan Kate adalah Tiara yang dibuat tahun 1936 merupakan pinjaman dari Ratu Elizabeth II. Sejarahnya Tiara itu dibeli oleh Duke of York atau Raja George VI untuk istrinya, tiga pekan sebelum dia menggantikan saudaranya sebagai raja. Ratu Elizabeth II menerima tiara itu dari ibunya pada hari ulang tahun ke - 18. Tiara yang berkilauan itu tampak terlihat di balik kerudung Kate saat pernikahan Jumat kemaren.


Usai pemberkatan nikah di Gereja Westminster Abbey pasangan pengantin naik kereta kencana yang ditarik kuda menuju Istana Buckingham.


Yang tak kalah menariknya dari upacara Pernikahan Pangeran William dengan Kate Middleton saat keduanya keluar dari Gereja Westminster Abbey. Seusai pemberkatan di Gereja Webminster Abbey, William dan Kate naik kereta kuda terbuka sehingga masyarakat luas bisa melihat langsung kepada pasangan pengantin ini. Kereta kuda terbuka buatan tahun 1902 berjalan menuju tempat resepsi di Istana Buckingham. Sejarahnya kereta ini dibuat khusus untuk penobatan Raja Edward VII tahun 1902. Kereta ini juga sering digunakan Ratu Elizabeth II untuk bertemu dengan tamu negara.



Di belakang kereta terbuka yang dinaiki Pangeran William dan Kate menyusul kereta kedua dan ketiga membawa pendamping pengantin, yaitu Pangeran Harry bersama anak-anak kecil pengiring pengantin dan adik Kate, Pippa Middleton yang begitu sibuk mengangkat ujung gaun pengantin yang dikenakan Kate saat berjalan menuju kereta. Kereta keempat dinaiki Pangeran Philips dan Ratu Elizabeth II. Sedangkan kereta kelima dinaiki Pangeran Charles dan Camilia serta kedua orang tua Kate Middleton.


Ciuman pertama mempelai pria untuk mempelai wanita. Warga Inggris yang berkerumun di bawah balkon Istana meneriakkan, " More kiss again please...more kiss again please...more kiss again please. "


Teriakan warga masyarakat membahana saat kedua sejoli naik kereta terbuka diikuti iring-iringan kereta terbuka lainnya meninggalkan Westminster Abbey menuju Istana Buckingham. Masyarakat yang tumpek blek di sepanjang perjalanan yang dilalui iringan kereta dua sejoli, akhirnya beramai-ramai berjalan menuju balkon istana. Mereka menantikan kedua mempelai berciuman. " Setiap orang menantikan momen ini. Ciuman pertama dirasakan kurang dan penonton meminta pasangan berciuman kembali, " kata Jennie Bond, pengamat Kerajaan Inggris. Akhirnya kedua sejoli itu melakukan ciuman kedua. " Massa pun mendadak liar, " ujar Bond yang melihat adegan ini dari kejauhan.



Kini William dan Kate Middleton sudah resmi menjadi saumi dan isteri. Mereka sekarang resmi menyandang gelar Yang Mulia ( His Royal Highness/HRH ) Duke of Cambridge bagi William dan Yang Mulia ( Her Royal Highness/HRH ) Duchess of Cambridge untuk Kate Middleton. Itulah perhelatan akbar keluarga Kerajaan Inggris yang baru saja berlangsung dua hari lalu.


Wartawan cetak, elektronik, media on line telah hadir di London untuk meliput prosesi pernikahan William dan Kate Middleton.


Lalu harapan masyarakat dunia dari besarnya perhatian media melakukan liputan langsung siaran televisi dan internet untuk penonton di belahan dunia lain, tentunya mereka berharap dari hati nurani yang paling dalam, pasangan ini setelah memasuki perkawinan dapat hidup rukun dalam membina rumah tangga. Mereka diharapkan bertahan sampai maut memisahkan mereka. Melihat Kate yang ceria, tegas dan datang dari keluarga biasa yang harmonis sangat berperan penting dalam menjaga keharmonisan rumah tangganya kelak. Mereka harus mencontoh kehidupan rumah tangga engkongnya yang tak lain Pangeran Philip dan Ratu Elizabeth yang sampai saat ini tetap rukun.



Mengingat Inggris yang sampai sekarang ini masih menyandang Monarki, Inggris tak ubahnya seperti negeri dongeng. Di sana ada ratu, raja, pangeran dan tradisi kerajaan yang sarat dengan aturan adat yang tidak boleh dilanggar. Semoga Kate Middleton bisa menyesuaikan dengan kehidupan kerajaan saat mendampingi Pangeran William dalam suka dan duka. Selamat Menempuh Hidup Baru......



Sumber : Reuters/AFP/AP/BBC/Kompas/Photo Galery and teks by BBC.

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.